Dalam kesempatan pertemuan AeHIN 2018 lalu, tim Indonesia yang diwakili oleh Pudatin (Farida Sibuea, Yudianto Singgih) dan UGM (Guardian, Ni’mah Hanifah, Annisa Ristya dan Anis Fuad) atas dukungan WHO Indonesia dan AeHIN mempresentasikan upaya integrasi data kesehatan di Indonesia dalam program Satu Data Kesehatan. Program Satu Data Keseatan merupakan upaya Kementrian Kesehatan dalam menggabungkan berbagai sumber data kesehatan yang tersedia secara elektronik untuk tujuan analisis, visualisasi dan penggunaan informasi kesehatan untuk pengambilan keputusan di semua level administrasi, baik nasional, provinsi dan Kabupaten/Kota. Tim Indonesia memaparkan 3 hal penting yang didapat dari pembelajaran adopsi system open source (DHIS2) untuk memfasilitasi Program Satu Data Kesehatan. Antara lain integrasi data, master fasilitas kesehatan dan DHIS2 fundamental training Indonesia. Read more
Tag Archive for: AeHIN
Membuat data menjadi digital merupakan tugas yang cukup melelahkan, dimana membutuhkan waktu berjam-jam untuk menyelesaikannya. Dengan menggunakan Intelligent Scan System, profesional di bidang kesehatan dapat menghemat waktu yang digunakan dalam proses pengumpulan data dengan menggunakan alat yang secara otomatis akan membaca checkboxes dan angka tulisan tangan.
Sistem Intelligent Scan System ini memiliki kemampuan untuk menampikan entri data yang berasal dari berbagai macam formulir seperti formulir untuk survey, formulir evaluasi, dan formulir laporan kasus, dengan menyediakan kualitas yang tinggi, akurat, serta hasil yang dapat dipercaya dalam kurun waktu yang spesifik kepada pengguna.
Bergabunglah bersama Asia eHealth Information Network (AeHIN) Hour Special Webinar pada 31 Januari, 14:00 waktu Manila (13:00 Waktu Indonesia Barat) bersama Head of Division of Bioinformatics and Data Management for Research Unit, Faculty of Medicine, Siriraj Hospital (Thailand) dan anggota AeHIN REACH, Dr. Prapat Suriyaphol.
Dengan menghadiri webinar ini, peserta akan belajar:
- Bagaimana Intelligent Scan System dapat menghemat waktu dengan signifikan dalam entri data dan memproses informasi
- Apa saja yang dapat ditawarkan oleh Intelligent Scan System
- Apa saja proses-proses yang terlibat dalam mendapatkan data dengan kualitas tinggi dari sistem ini
Silahkan mendaftar melalui link ini http://bit.ly/AH2017-IntelligentScan